Mikrodermabrasi

Mikrodermabrasi merupakan metode pengangkatan sel kulit mati (eksfoliasi) dengan menyemprotkan butiran kristal super kecil pada permukaan kulit wajah. Perawatan ini mampu untuk mengurangi kerutan dan garis halus, meratakan warna kulit, mengecilkan pori-pori, mengobati jerawat, hingga memudarkan bekas luka jerawat dan flek hitam akibat penuaan.

Indikasi Mikrodermabrasi Wajah:

  1. Mengurangi kerutan kulit wajah.
  2. Jerawat.
  3. Kulit wajah kusam.
  4. Komedo dan pori-pori wajah besar.
  5. Flek hitam karena sinar matahari.
  6. Melasma atau timbul bercak gelap pada kulit di wajah.
  7. Warna kulit yang tidak sama dan tekstur kulit wajah yang tidak rata

Mikro dermabrasi merupakan salah satu bentuk tindakan yang bertujuan untuk me-renormal atau menormalkan lagi wajah anda dari jerawat. tentu saja penghilangan jerawat dan mengembalikan kulit wajah bekas jerawat yang biasanya banyak lubang lubang menjadi utuh secara normal.

Apa yang dilakukan saat proses Mikrodermabrasi ?

Prosesnya adalah ketika terjadi luka, bagian kulit yang terbentuk luka tadi di namakan dengan jaringan fibrotik. Lalu anda melakukan proses mikrodermabrasi. Kemudian akan membantu merangsang pembentukan sel baru yang berguna untuk menutupi luka tersebut. Jadi dengan melakukan mikro dermabrasi ini selain mengambil bagian jaringan luka, seperti jerawat, flek hitam, dan lain sebagainya, juga berguna untuk merangsang pembentukan sel baru yang bisa menutupi luka tadi. Hal ini akan membuat kulit anda kembali sehat seperti sedia kala sebelum terkena jerawat.

Mikro dermabrasi ini merupakan salah satu bentuk perwujudan tindakan taraf ringan dari dermabrasi. Dalam melakukannya, mikro dermabrasi menggunakan suatu alat khusus. Bahan utamanya adalah bubuk organik yang bentuknya mirip dengan kristal halus. Sedangkan melakukan dermabrasi lebih tinggi tarafnya. Pembersihannya menggunakan sikat khusus untuk wajah. maka lebih aman dan terkontrol dengan melakukan mikro dermabrasi.

Manfaat melakukan mikro dermabrasi ini sungguh banyak, berikut ini diantaranya :

  1. Kulit bopeng hilang
    Mikro dermabrasi pada dasarnya memang membantu memicu perkembangan sel kulit baru. Tujuannya adalah untuk meratakan kulit anda. dengan begitu adanya bopeng pada kulit juga hilang dan tidak nampak. Sebab seluruh permukaanya sudah sama dan rata semua
  1. Mengangkat jerawat
    Hal ini tentu saja di lakukan. Sebab mikro dermabrasi memiliki tujuan lain yakni mengangkat luka pada kulit wajah. termasuk pula jerawat, flek hitam, komedo, dan lain sebagainya. Maka siapkah anda memiliki wajah cantik?
  1. Muka lebih bersinar dan bersih
    Setelah wajah bebas dari jerawat, pastilah masih meninggalkan bekas luka atau jejak. Nah dengan melakukan mikro dermabrasi akan membantu anda menyamarkan luka atau bekas jerawat. sebab mikro dermabrasi membantu untuk mengangkat pengelupasan kulit mati. Kulit ini sudah tidak di gunakan oleh wajah anda. maka lebih baik di kupas, sehingga kulit sehat dan cantik anda akan terlihat
  1. Menyamarkan garis halus wajah
    Dengan menjalani terapi mikro dermabrasi juga bisa membantu anda untuk menyamarkan garis garis halus pada kulit wajah. hal ini biasanya banyak di jumpai oleh wanita yang sudah berada pada usia di atas 38 tahunan. Masalah ini umum menjadi tanda bahwa kulit sudah tidak seremaja dahulu.
  1. Tekstur kulir menjadi lebih halus
    Kemudian salah satu kelebihan melakukan mikro dermabrasi adalah menjadikan kulit anda lebih halus teksturnya. Sebab mikro dermabrasi sama saja menyamakan bentuk dan perataan kulit wajah anad. Sehingga teksturnya sama semua.